Reporter: Edy Purnomo
blokTuban.com - Polres Tuban mengakui sudah mendapatkan laporan terkait hilangnya Patria Budi Setyawan (30) dan Yuanita Wulansari (28) serta anak mereka Jessica Avril Setyawardhana yang masih berusia 4,5 tahun. Kedua orang ini, diduga mengikuti organisasi yang dinilai terlarang, Gerakan Fajar Nusantara (Gafatar) yang tengah menjadi perbincangan publik akhir-akhir ini.
Laporan sendiri dilayangkan kedua orang tua Yuanita pada hari Selasa (12/1/2016) kemarin. Setelah melihat tayangan televisi organisasi yang diikuti anaknya mendapat sorotan publik, orang tua langsung melaporkan kejadian ini ke petugas kepolisian.
Kapolres Tuban, Ajun Komisaris Besar Polisi (AKBP) Guruh Arief Dharmawan, menjelaskan saat ini petugas masih melakukan penyelidikan.
"Semuanya menjadi bahan penyelidikan kami," jelas Guruh Arief melalui ponselnya, Jumat (15/1/2016).
Selain penyelidikan, Polres Tuban juga perlu melakukan pengembangan kasus ini. Sebab, ada kemungkinan ada warga lain di Tuban yang juga ikut tergabung di organisasi ini. Hanya saja, belum terekspos atau belum melaporkan kejadian ini ke petugas kepolisian.
"Nanti kalau sudah lengkap dan semuanya jelas, akan kami informasikan lebih lanjut," tandas mantan Kapolres Donggala ini menegaskan. [pur/ito]
Polisi Selidiki Kasus Gafatar di Tuban
5 Comments
1.230x view
0 Comments
LEAVE A REPLY
Your email address will not be published