Reporter: Moch. Sudarsono
blokTuban.com - Persatu Tuban unggul 2-1 saat hadapi tamunya Laga FC Surabaya pada Minggu (8/5/16) di stadion Loka Jaya Tuban. Permainan atraktif menyerang ditunjukkan Persatu saat peluit babak pertama dibunyikan, sehingga Persatu berhasil menjebol gawang lawan pada menit ke 15 melalui pemain bernomor punggung 16, Nasir. Skor pun berubah 1-0 untuk Persatu.
Tak mau ketinggalan angka dari tuan rumah, membuat Laga FC Surabaya harus ekstra mengembalikan kedudukan seimbang dengan menggempur pertahanan Persatu. Tepat pada menit ke 35 usaha Laga FC Surabaya berbuah manis dengan berhasil membuat gol melalui pemainnya bernomor punggung 9, Agung Prasetya Laksana. Skor pun berubah menjadi 1-1 hingga turun minum peluit babak pertama dibunyikan.
Pada babak kedua berlangsung, membuat permainan menyerang ditunjukkan oleh kedua tim. Dengan pertahanan kedua tim yang sangat bagus membuat keduanya harus memainkan strategi agar bisa menjebol salah satu gawang. Startegi bertahan diterapkan keduanya hingga memasuki injury time (tambahan waktu).
Keberuntungan diperoleh tuan rumah, tepat pada menit 90+3 Persatu berhasil menyobek gawang Laga FC melalui pemain nomor punggung 8, Ikhwan Azka Fauzi Wibowo. Dengan gol yang dicetak Azka tersebut Persatu unggul 2-1 atas tamunya Laga FC Surabaya.
Pelatih Persatu, Mursyid Efendi mengatakan, apa yang diraih anak asuhnya merupakan dari buah kerja kerasnya, mereka sudah berlatih untuk mempersiapkan pertandingan melawan Laga FC Surabaya ini, dan akhirnya menang.
"Permainan Tim Persatu sangat apik terlihat menyerang, sehingga berhasil mengungguli lawannya," pungkasnya.[nok/col]
0 Comments
LEAVE A REPLY
Your email address will not be published