
Reporter : Moch. Nur Rofiq
blokTuban.com - Sebuah sepeda motor milik Fastabiqul Khoirot (30), warga Desa Beji, Kecamatan Jenu, Kabupaten Tuban, dilaporkan hilang saat diparkir di area RSUD dr R Koesma Tuban, Jumat (28/2/2025).
Peristiwa ini mengejutkan, mengingat sistem parkir di lokasi tersebut sudah menggunakan teknologi elektronik yang dikelola oleh PT Mida Karya Abadi Parking.
Motor yang hilang adalah Honda Supra X 125 dengan nomor polisi S-4322-FM. Sesuai prosedur, kendaraan hanya bisa keluar dengan menunjukkan karcis parkir yang diperoleh saat masuk, sehingga kejadian ini menimbulkan tanda tanya.
Menurut pemilik kendaraan, ia memarkir motornya pada 24 Februari 2025 sekitar pukul 22.05 WIB sebelum berangkat ke Solo bersama teman-temannya.
“Titik kumpul kami dekat rumah sakit, jadi saya parkir di sana,” ujarnya kepada media.
Namun, saat kembali dari Solo pada 27 Februari 2025 sekitar pukul 00.30 WIB, ia tak lagi menemukan motornya di lokasi parkir. Upaya pencarian di sekitar area parkir pun tak membuahkan hasil.
Ketika meminta petugas parkir untuk memeriksa rekaman CCTV, ia mendapat jawaban bahwa kamera pengawas sedang mengalami gangguan.
Pihak pengelola parkir menyarankan agar korban melaporkan kejadian ini ke Satreskrim Polres Tuban sebelum membahas kemungkinan ganti rugi.
“Mereka bilang akan bertanggung jawab dan membantu prosesnya,” tambahnya.
Menanggapi kejadian ini, Direktur RSUD dr Koesma Tuban, Masyhudi, menyatakan pihak rumah sakit telah menerjunkan tim investigasi untuk menyelidiki kasus tersebut.
“Kami sedang melakukan investigasi bersama pihak pengelola parkir dan keamanan rumah sakit karena ini kejadian pertama kali,” jelasnya.
Di sisi lain, Kasatreskrim Polres Tuban, AKP Dimas Robin Alexander, memastikan akan segera melakukan penyelidikan.
“Kami baru menerima laporan dan akan segera menindaklanjuti, termasuk mengecek rekaman CCTV,” ujarnya.
Kasus ini menjadi perhatian karena berkaitan dengan sistem keamanan parkir di fasilitas umum. Investigasi lebih lanjut diharapkan dapat mengungkap bagaimana kendaraan bisa hilang meski ada sistem pengamanan elektronik. [Rof/Al]
0 Comments
LEAVE A REPLY
Your email address will not be published